Tingkatkan Literasi Organisasi, Dep.DIKBUD PMIPTI Semarang Bahas AI dari Empat Perspektif

Tingkatkan Literasi Organisasi, Dep.DIKBUD PMIPTI Semarang Bahas AI dari Empat Perspektif
pmipti.com, Semarang – Dalam upaya meningkatkan literasi organisasi, Departemen Pendidikan dan Kebudayaan (Dep.DIKBUD) Persatuan Mahasiswa Islam Patani (Selatan Thailand) di Indonesia (PMIPTI) Semarang menggelar program diskusi non-formal. Acara ini dilaksanakan pada Minggu, 14 September 2025.
Adopsi kebijakan pengurus yang mendukung budaya progresif akan membimbing anggota untuk mengoptimalkan potensi dan menumbuhkan kepercayaan diri dalam berkreasi. Kemudian, setiap aktivitas yang dilakukan secara konsisten, terprogram, dan penuh komitmen akan membawa kita pada penguasaan pengetahuan atau keterampilan secara otomatis.
Departemen Pendidikan dan Kebudayaan (Dep.DIKBUD) mengambil kesempatan mengadakan diskusi non-formal setelah kegiatan olahraga rutin organisasi. Acara ini diselenggarakan di Sekretariat PMIPTI Semarang, perum. BPI, Purwoyoso, Ngaliyan, Kota Semarang, pada Minggu pagi, 14 September 2025.
Diskusi tersebut membahas empat topik utama, yang dibagi ke dalam empat kelompok. Topik-topik tersebut adalah:
1. Menelusuri AI(Artificial Intelligence) dari perspektif Sejarah.
2. Menelusuri AI dari perspektif Pendidikan.
3. Menelusuri AI dari perspektif Psikologi.
4. Menelusuri AI dari perspektif Sosial.
Acara berlangsung dalam format diskusi kelompok, di mana setiap kelompok mempresentasikan hasil diskusinya di hadapan audien.
Acara ini tidak sekadar menambah wawasan, tetapi juga mengasah keberanian anggota untuk berbicara di depan umum. Meskipun suasananya santai, para peserta mengikutinya dengan penuh antusias.