HUT ke-52 PMIPTI: Merajut Kesatuan dan Kekuatan Melalui Budaya, Akademik, dan Alam

Published by INDEPENDENT on

Yogyakarta, Persatuan Mahasiswa Islam Patani (Selatan Thailand) di Indonesia (PMIPTI) merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) yang ke-52 dengan semangat baru dan tema besar “Melahirkan Kesatuan Demi Mewujudkan Kekuatan PMIPTI”. Acara ini berlangsung selama tiga hari, mulai dari tanggal 23 hingga 25 September 2024, dilaksanakan di Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga Yogyakarta.

Terselengaranya acara ini dikoordinasikan oleh Ketua Panitia Anas Waesemae, rangkaian perayaan HUT ke-52 mencakup berbagai kegiatan yang melibatkan aspek budaya, akademik, serta kebersamaan melalui alam. Acara ini dirancang untuk memperkuat solidaritas dan meningkatkan semangat kebersamaan di antara anggota PMIPTI, sembari mempromosikan nilai-nilai persatuan yang kuat.

 

Rangkaian Acara:

  1. Sport Budaya: Kompetisi olahraga yang dikemas dalam semangat kebudayaan untuk mempererat persaudaraan. Kegiatan ini meliputi berbagai permainan tradisional, turnamen olahraga modern, serta kegiatan seni budaya yang menggambarkan kekayaan budaya Patani.
  1. Kegiatan Akademik: Salah satu acara utama adalah Seminar Ilmiah, yang menghadirkan pembicara dari berbagai disiplin ilmu untuk berdiskusi mengenai isu-isu pendidikan, sosial, dan budaya yang relevan bagi komunitas Patani di Indonesia dan tanah air. Seminar ini juga menjadi wadah bagi mahasiswa untuk berdialog tentang peran mereka dalam memperjuangkan untuk peningkatan pendidikan.
  1. Camping: Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat kebersamaan antar anggota PMIPTI dengan kegiatan alam yang inspiratif dan mendidik. Melalui camping, diharapkan para peserta bisa merasakan kedekatan satu sama lain serta mengembangkan jiwa kepemimpinan dan kerja sama.

Ketua Panitia, Anas Waesemae, dalam pidatonya menekankan pentingnya tema “Melahirkan Kesatuan Demi Mewujudkan Kekuatan PMIPTI” sebagai dorongan bagi para anggota untuk terus memperkuat solidaritas, persaudaraan, dan perjuangan mereka sebagai mahasiswa dari Patani yang berada di perantauan.

“Peringatan HUT ke-52 ini bukan sekadar selebrasi, namun juga refleksi bagi kita semua untuk mengukuhkan persatuan dan kekuatan PMIPTI dalam mewujudkan visi dan misi organisasi ini. Melalui sport budaya, kegiatan akademik, dan camping, kita berharap bisa melahirkan generasi yang lebih kuat dan siap menghadapi tantangan global,” ujar Anas.

Acara ini dihadiri oleh puluhan mahasiswa Patani dari berbagai universitas di Indonesia, serta turut mendapat apresiasi dari pihak UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta yang mendukung penuh terlaksananya kegiatan ini.

Melalui rangkaian acara ini, PMIPTI berharap dapat terus menginspirasi anggotanya untuk memperkuat peran mereka sebagai agen perubahan, tidak hanya bagi komunitas Patani di Indonesia, tetapi juga dalam skala yang lebih luas.

 

Untuk informasi lebih lanjut, hubungi: PMIPTI Media Relations

Email: info@pmipti.com

Telepon: +62 859-5385-0978

Categories: Kemahasiswaan